Karakteristik SMP Negeri 6 Satu Atap Banjarnegara
SMP Negeri 6 Satu Atap Banjarnegara terletak sekitar 5 KM sebelah selatan kota Banjarnegara, tepatnya di Jalan Batur No 1, desa Tlagawera, kecamatan Banjarnegara, kabupaten Banjarnegara, adapun kondisi geografisnya daerah pegunungan dan banyak tumbuh pohon salak dan singkong
Karakteristik masyarakat di sekitar sekolah Masyarakat di sekitar SMP Negeri 6 Satu Atap Banjarnegara sebagian besar memiliki mata pencaharian buruh tani, ada beberapa yang petani, pedagang dan buruh pabrik
Tingkat perekonomian masyarakat di sekitar SMP Negeri 6 Satu Atap Banjarnegara yaitu tergolong menengah ke bawah. Pola pikir atau daya dukung masyarakat di sekitar sekolah kami pada dunia pendidikan juga masih rendah misalnya memiliki anak yang sudah lulus SD/MI anak supaya masuk pondok tanpa mempertimbangkan pendidikan formalnya.
Kekhasan/tradisi unggulan di sekolah/daerah, Masyarakat di sekitar SMP Negeri 6 Satu Atap Banjarnegara memiliki kekhasan/tradisi, Di bidang kesenian sangat suka nonton / main tarian kuda lumping (embeg) dan tari dolalak,Dibidang keagamaan masyarakat di sekitar SMP Negeri 6 Satu Atap Banjarnegara menyukai Majelis majelis Ta’lim , peringatan peringatan hari besar agama Islam dirayakan dengan meriah .
SMP Negeri 6 Satu Atap Banjarnegara memiliki 12 orang guru yang terdiri dari 8 orang ASN dan 4 orang guru wiyata bhakti yang semuanya memiliki kualifikasi akademik S1 dan 1 ( satu ) orang S2, memiliki tenaga kebersihan 1 orang dan belum memiliki penjaga malam. Dari 12 orang guru yang mengajar belum sesuai dengan ijazahnya hanya 1 orang yaitu ijazah matematika mengajar TIK, adapun guru yang sudah bersertifikasi ada 5 orang. Proporsi guru yang menjadi guru penggerak masih kurang,namun partisipasi dalam Platform Merdeka Mengajar baik.


